2 Cara Menyembunyikan Hasil Pertandingan ML Dengan Mudah

Mengalami kekalahan memang sangat memalukan apalagi dalam pertandingan rank di Mobile Legends, berikut akan kami beritahu cara menyembunyikan hasil pertandingan ML (Mobile Legends).

Dalam sebuah pertandingan pasti akan merasakan kekalahan dan kemenangan, dalam permainan Mobile Legends yang mengusung pertarungan 5 vs 5 kemenangan menjadi keinginan semua player, tidak terkecuali bagi kamu yang membaca artilel ini.

Secara otomatis hasil pertandingan akan muncul dalam histori ML baik itu bermain solo maupun mabar. Hal ini membuat siapapun bisa melihat semua pertandingan kamu.

Kemenangan membuat bintang kamu bertambah jika bermain di rank, bahkan bisa saja naik ke rank yang lebih tinggi. Namun jika mengalami kekalahan sudah dipastikan bintang kamu akan turun.

Ini berbeda jika kamu bermain game Mobile Legends di Classic, kamu tidak akan mengalami penurunan bintang meskipun kalah itupun sebaliknya. Semua pertandingan Classic, Rank dan Brawl juga akan tampil di dalam history pertandingan Mobile Legends kamu.

Terkadang kekalahan membuat kebanyakan pemain merasa malu untuk menunjukkan kepada publik, tak jarang mereka ingin menyembunyikan hasil dari pertandingan yang sudah dimainkannya.

Sejarah kemenangan akan membuat decak kagum bagi mereka yang melihatnya, tetapi berbeda dengan sebuah kekalahan, jika ada orang lain melihat sudah dipastikan akan mencela ataupun berprasangka buruk.

Emosi bisa saja memuncak ketika kita mengalami kekalahan di sebuah pertandingan, tidak terkecuali saat bermain Mobile Legends di rank.

Ternyata menyembunyikan sebuah hasil pertandingan tidak sesulit yang kita bayangkan, namun banyak pemain belum mengetahui cara-cara ini.

Cara ini bertujuan untuk membatasi para pemain lain untuk melihat histori permainan kamu, selain itu ada tujuan lain yaitu sebagai bahan evaluasi serta referensi kamu menghadapi pertandingan selanjunya.

Tidak hanya itu juga, menyembunyikan histori pertandingan juga berguna agar item kamu tidak diketahui oleh musuh. Pasti kamu penasaran dengan bagaimana cara menyembunyikan hasil pertandingan ML (Mobile Legends).

Berikut ini akan kami jelaskan langkah-langkah tentang menyembunyikan hasil pertandingan Mobile Legends, simak baik-baik.

2 Cara Menyembunyikan Hasil Pertandingan ML Dengan Mudah

Menyembunyikan Hasil Pertandingan ML Melalui Advance Server

Advance Server merupakan sebuah platform eksklusif dari Moonton kepada pemain untuk memberikan akses awal guna mencoba konten dan fitur-fitur terbaru sebelum dirilis. 

Namun hanya pemain-pemain tertentu yang memiliki akses ke advance server, hal itu merupakan hak dari Moonton untuk memberikan kepada pemain tertentu.

Ternyata kamu bisa menyembunyikan hasil pertanding melalui advance server dengan mengikuti cara berikut:

  1. Kamu harus masuk terlebih dahulu ke dalam akun game Mobile Legends
  2. Pilih “Pengaturan” yang berada di menu utama pojok kanan atas di sebelah kotak pesan
  3. Klik menu “Privacy” yang berada di dalam pengaturan
  4. Setelah masuk kemudian aktifkan pilihan “Hide History” 
  5. Langkah selanjutnya kamu harus pastikan bahwa hide history yang kamu klik sudah berada pada posisi “on” atau aktif
  6. Jika sudah dipastikan hide history sudah aktif, maka hasil pertangan kamu sudah tidak bisa dilihat oleh pemain lain.

Baca juga Cara Dapat Skin ML Gratis

Menyembunyikan Hasil Pertandingan Melalui Original Server

Original Server merupakan server asli yang setiap hari kaliam mainkan. Untuk menyembunyikan hasil pertandingan di original server sangatlah mudah.

Berikut ini langkah-langkahnya, simak dengan baik-baik:

  1. Login dahulu ke dalam game Mobile Legends
  2. Pilih akun terlebih dahulu sebelum ingin menyembunyikan riwayat pertandingan
  3. Pastikan akun kamu berada di original server
  4. Langkah selanjutnya pilih menu “Pengaturan” yang berada di pojok kanan atas layar, kemudian akan muncul menu yang berada di pengaturan
  5. Pilih menu “Privacy
  6. Aktifkan toogle yang berada di sembunyikan riwayat
  7. Setelah aktif maka riwayat histori hasil pertandingan kamu sudah otomatis disembunyikan.

Baca juga Cara Jago Main ML

Setelah melakukan langkah-langkah di atas, kamu harus mencobanya dengan melihat history pertandingan yang ada di akun Mobile Legends kamu.

Jika sudah tersembunyi hasil pertandingan maka langkah yang kamu lakukan berhasil, untuk itu segera mungkin lakukan perintah di atas jika kamu mengalami lose streak.

Tinggalkan komentar